MEDIAPUBLIKA.com – Momen serap aspirasi terus dimaksimalkan oleh 85 anggota DPRD Provinsi Lampung, sesuai Daerah Pemilihan (Dapil) masing – masing. Dengan menyambangi sejumlah titik di tengah-tengah masyarakat. Hal tersebut dilakukan, agar keluhan dan masukan tentang pembangunan di Provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai bisa terserap dan segera dicarikan solusinya.
“Kehadiran saya disini merupakan wujud realisasi dari harapan dan aspirasi yang kemarin disampaikan oleh adik – adik warga disini. Karena, konsep saya tidak mau berjanji, tetapi melaksanakan,” kata Anggota Komisi I DPRD Provinsi Lampung, Watoni Noerdin. Di sela kegiatan, Senin (05/06/23).
Menurutnya, untuk realisasi pengajuan Proposal dari adik – adik Pemuda disini, sebenarnya hanya menunggu jadwal. Sehingga, hari ini bertepatan dengan agenda reses, baru bisa hadir di tengah-tengah warga dan keluarga di Dusun Pasir Erih Tamansari.
“Hari ini akan kita serahkan bantuan untuk adek – adek, agar bisa membangun lapangan bulutangkis. Syukur Alhamdulillah adek – adek kita generasi muda mau mengisi waktu luang dengan berolahraga,” ujarnya.
Perwakilan warga Pasir Erih Tamansari, Gedong Tataan Waluyo (60) mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Anggota DPRD Provinsi Lampung, di wilayah nya. Sehingga, proses pembangunan lapangan bulutangkis dapat segera terealisasi.
“Alhamdulillah pak, amanah ini akan segera wujudkan secepatnya. Kami sangat bangga, atas perhatian dari Bapak yang sigap merespon keinginan kami,” kata Waluyo, disela kegiatan.
Tentu, kata Waluyo. Apa yang diberikan oleh Anggota DPRD Provinsi Lampung dalam hal ini Watoni Noerdin membuat kami bangga dan bersemangat dalam membina pemuda dilingkungan sekitar.
“Bangga, pak Watoni bisa hadir dengan mensuport kami. Ini semangat buat kami untuk terus membina pemuda disini,” ungkapnya. (*).