Hanafiah: Pancasila Adalah Dasar Negara yang Mutlak

POLITIK45 Dilihat

MEDIAPUBLIKA.com – Pancasila merupakan perekat antar suku, agama, ras dan golongan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hal itu diucapkan secara tegas oleh Anggota DPRD Lampung, Hanafiah, saat melaksanakan sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (PIP-WK) dihadapan masyarakat Desa Sukarame, Kecamatan Marga Punduh, Kabupaten Pesawaran, Senin (08/08/22).

“Pancasila sudah merangkul semua ras, agama, suku, dan golongan. Jadi, semuanya sudah terakomodir. Sehingga tegas saya katakan, Pancasila adalah Dasar Negara yang mutlak,” ujarnya.

Ketua Fraksi PKB DPRD Lampung itu juga mengatakan, bahwa penegasan yang diutarakannya adalah bentuk kerja keras dari DPRD Lampung yang mendapat amanah dari rakyat untuk bersama-sama mengawal keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dalam memberantas oknum-oknum yang ingin mencoba mengubah NKRI menjadi Khilafah dan radikal.

Ini tanggung jawab kami dari legislatif, menyuarakan dan mengajak secara bersama-sama masyarakat Lampung untuk tidak mudah terprovokasi oleh paham-paham radikal,” tegas Hanafiah.

Karena itu, Anggota Komisi II DPRD Lampung itu pun menghimbau sekaligus mengajak masyarakat Marga Punduh Pesawaran khususnya untuk berperan aktif mencegah paham diluar Pancasila berkembang dilingkungan sekitar.

Di kegiatan ini, saya minta ikuti dan pahami pemaparan narasumber secara baik. Dan sampaikan ilmu yang didapat ke tetangga, lingkungan, dan keluarga,” pungkas Hanifah. (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *