Lomba Branding Kantor, DPC Partai Demokrat Lamtim Berhasil Juara 2 Nasional

POLITIK31 Dilihat

MEDIAPUBLIKA.com – Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Lampung Timur berhasil menyabet juara 2 Nasional dalam Lomba Branding Kantor, kategori DPC Partai Demokrat se-Indonesia.

Hal ini seperti terlihat dalam pengumuman dari Akun Instragram Resmi Demokrat tertanggal 14 September 2022.

Predikat terbaik 2 tersebut disambut dengan suka cita oleh pengurus DPC, PAC, Ranting serta kader dan simpatisan partai Demokrat Lampung Timur.

“Alhamdulillah, keberhasilan ini kami sambut dengan sukacita, keberhasilan ini semua saya persembahkan untuk pengurus, kader dan simpatisan partai Demokrat serta tak lupa kepada seluruh tim yang bekerja tak kenal lelah, terima kasih untuk dedikasi dan kekompakannya,” tutur Ketua DPC PD Lamtim Muhammad Khadafi Azwar, Kamis (15/0922).

Lebih Lanjut, Anggota DPRD Lampung ini menambahkan bahwa tugas ke depan masih banyak dalam upaya kemenangan partai berlambang Mercy tersebut songsong Pemilu 2024.

“Prestasi ini akan menjadi gerbang semangat kami untuk terus berupaya maksimal membesarkan partai menuju Pemilu 2024, tentunya dengan intens merangkul. Seluruh elemen dan masyarakat sesuai dengan Jargon “Partai Demokrat berkoalisi dengan Rakyat” serta “Muda adalah kekuatan,” tambah Mas Khadafi.

“Hasil Rapimnas kemarin kami dari seluruh kader se-Indonesia telah sepakat untuk mengusung ketum AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) menjadi Presiden RI pada Pemilu 2024 nanti, artinya mulai dari sekarang kita harus mensosialisasikan sosok AHY yang tak diragukan lagi kemampuan dan kecerdasannya,” tambahnya. (*)

Berikut nama – nama Pemenang dalam Lomba Branding Kantor Kategori DPC.Partai Demokrat :
Juara 1 :Dpc PD Kota Banyuwangi (Jatim)
Juara 2 : Dpc PD Lampung Timur (Lampung)
Juara 3 : Dpc PD kota Prabumulih (Sumsel)
Harapan 1 : Dpc PD Kota Batam (Riau)
Harapan 2 : Dpc PD Asahan (Sumut)
Harapan 3 : Dpc.PD kota Bandung (Jabar).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *