PKS Lampung Mengirimkan Relawan Untuk Membantu Masyarakat yang Terkena Musibah Erupsi Gn Semeru

POLITIK20 Dilihat

MEDIAPUBLIKA.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lampung siap mengirimkan relawan untuk membantu korban bencana erupsi Gunung Semeru. Hal tersebut dikemukakan oleh Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim saat menutup kegiatan Kemah Bakti Nusantara (Kembara) PKS yang diselenggarakan pada tanggal 4 dan 5 Desember di halaman kantor DPW PKS Lampung.

Mufti Salim mengatakan, PKS Lampung akan segera berkoordinasi dengan DPP PKS untuk mengetahui apa aksi yang akan dilakukan keluarga besar PKS. Jika merujuk kepada kegiatan PKS di daerah-daerah yang pernah terkena musibah atau bencana alam, PKS akan menggalang dana kemanusiaan secara nasional.

Maka pada penutupan Kembara ini, PKS Lampung melakukan penggalangan dana untuk korban bencana erupsi Gunung Semeru. PKS Lampung juga siap mengirim relawannya untuk membantu saudara-saudara kita di sekitar gunung Semeru.

“Kita doakan saudara-saudara kita yang di sana agar diringankan, Insya Allah PKS Lampung siap mengirimkan relawan, dan PKS Lampung ikut andil untuk meringankan musibah yang dirasakan saudara kita di Lumajang, Jawa Timur, khususnya di sekitar Gunung Semeru,” kata Mufti, minggu, (5/12).

Dari hasil penggalangan dana pada penutupan Kembara PKS, terkumpul dana sejumlah 6.751.000. Selanjutnya PKS akan menggelar penggalangan dana secara internal di keluarga besar PKS Lampung dan dari dana yang terkumpul akan disalurkan kepada korban bencana erupsi Gunung Semeru melalui DPP PKS.

Sementara itu menurut Ketua Bidang Kepanduan DPW PKS Lampung Cucu Mulyono mengatakan, PKS Lampung masih menunggu instruksi dari DPP PKS, jika memungkinkan PKS Lampung akan membuka Posko Bantuan Kemanusiaan di Lumajang, Jawa Timur. (**).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *