MEDIAPUBLIKA.com – Berbagi bersama dan mengharapkan keberkahan di bulan suci Ramadan merupakan agenda tetap Ailaa Shop dengan membagi-bagikan takjil dan nasi kotak, di Tugu Adipura, Way Halim, Transmart, dan Lampung Walk, Minggu (24/4/22) sore.
Pemilik Ailaa Shop Yulia Permatasari mengatakan, hari ini sudah 100 lebih takjil dan nasi kotak yang telah kami bagikan.
“Acara ini memang sudah menjadi agenda kami setiap bulan dan khususnya di bulan Ramadan,” kata dia.
Dulu, lanjut Yulia, kami menggunakan nama pribadi tetapi sekarang kami sudah menggunakan nama Ailaa Shop.
“Semoga yang menerima bisa menikmati dan bermanfaat, kemudian Ailaa Shop lebih dikenal lagi,” ucapnya.
Selain itu, kata Yulia, pembagian nasi kotak dan takjil tersebut juga merupakan bentuk syukur atas dibukanya stand fesyen pakaian Ailaa Shop pada event bulan Ramadan sale yang ada di Lampung Walk dan Transmart sejak bulan Februari kemarin.
“Ditambah adanya pandemi Covid-19 ini kita melihat banyak profesi seperti ojek daring, sopir taksi, tenaga harian yang mengalami penurunan pemasukan. Oleh karena itu, kita siapkan nasi kotak dan takjil untuk membantu mereka khususnya yang akan berbuka puasa,” kata dia.
Dengan sedikit bantuan nasi kotak dan takjil tersebut, pihaknya berharap dapat bermanfaat bagi pengendara dan masyarakat yang akan berbuka puasa.
“Tidak banyak yang kami berikan mudah-mudahan dapat membantu saudara-saudara kita berbuka puasa. Ke depan kegiatan ini akan terus kita laksanakan bersama rekan lainnya,” tutupnya. (*).