Bupati Agus Istiqlal Hadiri Rakerkab Koni dan Pelantikan Pengurus Kok se-Pesibar

PESISIR BARAT19 Dilihat

MEDIAPUBLIKA.com – Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dr. Drs. Agus Istiqlal, S.H., M.H., menghadiri sekaligus membuka Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pesibar Tahun 2023 dan pelantikan pengurus Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Pesibar Tahun 2023, di Lantai 1 Gedung KONI Pesibar, Rabu (6/12/2023).

Kegiatan tersebut juga dihadiri, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pesibar, I Gusti Kade Artawan, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pesibar, KOK se-Pesibar, dan Ketua Cabang Olahraga (Cabor) se-Pesibar.

Dalam kesempatan itu Bupati Agus Istiqlal mengatakan sejak Tahun 2014 hingga saat ini prestasi olahraga di Pesibar mengalami peningkatan yang cukup baik. Menurutnya, perkembangan olahraga di Pesibar saat ini semakin menunjukan mobilitas yang nyata dalam keberadaannya untuk ikut serta meramaikan khasanah keolahragaan di tanah air Indonesia, hal ini telah dibuktikan dengan telah banyak cabang olahraga ikut serta dalam berbagai event kejuaraan baik tingkat daerah maupun nasional.

“Sejak resmi menjadi anggota KONI Pesibar, dinamisnya perkembangan menuntut Sumber Daya Manusia (SDM) yang tangguh dari segi kemampuan, wawasan, ilmu serta skill yang menjadi pondasi dan modal utama dalam setiap sendi kehidupan masyarakat,” tegas Bupati Agus Istiqlal.

Bupati Agus Istiqlal juga mengatakan, KONI Pesibar juga bertujuan ingin mencapai, diantaranya menjalin persatuan dan kesatuan antar sportivitas masyarakat Pesibar, menjalin persatuan antar perwakilan cabang olahraga masing-masing di Pesibar, sebagai sarana untuk mencari kader-kader tingkat pelajar se-Pesibar yang berpotensi di bidang olahraga, untuk meningkatkan prestasi di bidang olahraga agar lebih efektif dan berhasil.

“Untuk itu KONI sebagai induk organisasi olahraga diharapkan mampu melahirkan atlet yang mampu berprestasi dan profesional serta memiliki integritas dan moralitas yang berlandaskan pancasila dengan jiwa nasionalis yang tinggi,” harap Bupati Agus Istiqlal.

Lebih lanjut dikatakan Bupati Agus Istiqlal, Rakerkab KONI Pesibar Tahun 2023 membahas dan mengevaluasi kinerja Cabang olahraga (cabor) tahun 2023 serta membahas calon Cabor baru dan melantik KOK se-Pesibar.

“Tentu diharapkan kedepannya agar KONI Pesibar semakin maju dan prestasi olahraga di Pesibar bisa lebih berkembang lagi. Prestasi akan mudah tercapai jika pengurusnya memiliki kompetensi dan dedikasi tinggi terhadap olahraga,” imbuh Bupati Agus Istiqlal.

Bupati Agus Istiqlal menegaskan agar ke depan jajaran kepengurusan KONI Pesibar, harus berkolaborasi dari berbagai generasi, mengingat di zaman sekarang berbeda dengan zaman dulu. KONI Pesibar juga kedepannya berkewajiban untuk mempersatukan berbagai elemen pendukung pembangunan olahraga dengan mengoptimalkan pembinaan olahraga melalui sistem berjenjang yang meliputi olahraga pendidikan, olahraga prestasi, maupun olahraga rekreasi, karena dunia olahraga milik masyarakat dan perkembangannya senantiasa menjadi pusat perhatian masyarakat.

“Rakerkab Pesibar dan pelantikan KOK Tahun 2023 dapat lebih mengembangkan potensi olahraga di Pesibar, serta akan menjadi potensi baru pengembangan olahraga yang dimiliki Pesibar kearah yang lebih baik,” ungkapnya. (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *