Grand Final Duta Kampus FK Unila 2023, Zam: Generasi Muda Lebih Produktif

BERITA47 Dilihat

MEDIAPUBLIKA.com – Kegiatan yang diselenggarakan pada Grand Final Duta Kampus Fakultas Kedokteran (FK) Unila 2023 mengusung Tema “Inspirasi Kedokteran untuk Masa Depan Sehat”.

Kegiatan ini, diikuti dan dihadiri Finalis Finalis Duta FK Unila dari Jurusan Kedokteran dan Farmasi.

Ketua Umum Ganas Annar MUI Provinsi Lampung dr. Zam Zanariah, Sp.S. M.,Kes hadir pada acara tersebut dan menjadi Juri di Duta Fakultas Kedokteran Universitas Lampung segala Pihak yang turut serta mensukseskan acara Duta Kampus pada, Kamis (9/11/23) berjalan dengan lancar.

Selain itu, hadir Dr. dr. Evi Kurniawati, M.Sc, Dekan FK Universitas Lampung,
dr. Ari Irawan Romulya, Sp.OG, MHKes, sebagai Pembina Duta FK Unila, Norbertus Marcell Prayoga, sebagai Ketua Pelaksana Duta Kampus Fakultas Kedokteran Universitas Lampung .

Menurut Kajeng Zam sapaan akrab dr. Zam Zanariah, Sp.S. M.Kes, nantinya untuk kedepan akan diselenggarakan di setiap tahunnya untuk “Duta Kampus” yang mengenalkan Generasi muda berprestasi penerus bangsa, maka semua elemen memiliki tanggung jawab besar bagi anak anak bangsa di Indonesia.

“Semua elemen memiliki tanggung jawab untuk generasi muda yang lebih produktif,” kata Kanjeng Zam. (*).